Untuk Queensha…
Mungkin
ada yang mengira Queensha yang saya maksud adalah nama orang, padahal
sebenarnya bukan. Dia adalah salah satu benda kesayangan saya. Bolpoin. Itulah
nama untuk bolpoin kesayangan saya.
Pasti
diantara kalian ada yang berpikir,“Halah
cuma bolpoin, apa istimewanya sih?”
Saya
sangat yakin ada yang berpikir begitu. Memang sih, bolpoin cuma buat gitu-gitu
aja, cuma bisa buat nulis. Tapi coba dipikir lagi deh, kalau nggak ada bolpoin
kita juga kerepotan lho! *hehe.
Bolpoin
itu bisa dibilang benda berharga bagi saya. Karena bolpoin itu hasil pertukaran
saya dengan seseorang *lebih tepatnya saya yang memaksa menukarnya haha. Sampai
sekarang pun, saya masih menyimpannya meskipun sudah beranjak dua tahun.
Tintanya pun masih penuh karena memang sengaja tidak saya gunakan, sayang
bangett kan, apalagi dari seseorang yang saya sayangi.
Hampir
setiap hari saya selalu membawanya, sekedar untuk mengusir sepi kala merindukan
‘Tuan Lamanya’ *haha terdengar klise ya, memang.
Dan
khusus untuk Untuk Queensha…
Jika kau menjadi
manusia, kau pasti marah padaku, kan? Tentu saja, siapa pun pasti tidak ingin
dipisahkan dari Tuannya. Maafkanlah kesalahan Tuan barumu ini, aku memang sengaja
menukarmu, karena aku ingin memilikimu. Kau sudah lama bersama Tuan lamamu,
jadi aku bermaksud mengambilmu agar aku juga bisa memilikimu. Kau pasti tahu
apa tujuanku yang sebenarnya? Aku yakin kau tahu itu, teman.
Aku sangat
berterimakasih kau mau terus bersamaku selama dua tahun ini. Melalui hari-hari
yang mungkin membosankan bagiku saat bersamaku. Sungguh, aku berterimakasih
padamu. Aku benar-benar tulus, karena hanya dari dirimu, aku bisa terus
mengingat Tuan lamamu. Dan aku berharap kau terus bersamaku selalu, menemani
setiap hariku dengan kesibukan dan kegilaanku yang pastinya selalu kau amati.
Terimakasih untuk
membiarkanku selalu ada di sisimu.
Queensha…
Dari
Tuan barumu,
Gadis virgo
0 komentar:
Posting Komentar